2024-09-06 10:07:35 admin
Bank Nusamba kembali meraih penghargaan Platinum Award sebagai Bank berkinerja sangat bagus. Pada ajang yang diselenggarakan oleh Infobank Media Group, Kamis (29/08/2024) di Hotel Shangri-La Jakarta itu, Direktur Utama Bank Nusamba Bambang Susanto menerima langsung perhargaan bergengsi tersebut.
“Alhamdulillah kami menerima penghargaan bank berkinerja sangat bagus periode 2013-2023. Platinum Award kembali jatuh kepada BPR Nusamba Cepiring. Semoga ini menjadi motivasi bagi kami untuk berkembang lebih baik lagi,” kata Bambang didampingi Komisaris Utama PT BPR Nusamba Cepiring, Dwiyono.
Sejumlah pimpinan industri keuangan membahas isu-isu krusial menghadapi tantangan dan strategi bisnis, khususnya sektor perbankan pada masa transisi pemerintahan baru Presiden Prabowo Subianto.
Pengajuan Kredit klik Di sini
Pengajuan Tabungan Klik Di sini
Pengajuan Deposito Klik Di Sini
“Acara ini sebagai wadah diskusi apa yang bisa kita lakukan dan antisipasi dalam era pemerintahan yang baru. Bagaimana dunia usaha bisa diantisipasi, apa yang dihadapi dan bagaimana tantangan-tantangan perbankan ke depan bisa diselesaikan,” ujar Chairman Infobank Media Group, Eko B Suryanto.
Selain pemberian penghargaan, gelaran Infobank Banking Mastery Forum 2024 yang mengusung tema Menghadapi Tantangan Bisnis di Masa Transisi Pemerintahan itu juga menggelar simposium menghadirkan Guru Besar Ilmu Ekonomi Universitas Indonesia dan Mantan Menteri Keuangan, Prof. Bambang Brodjonegoro.
Bambang Brodjonegoro mengungkapkan kondisi perekonomian RI yang mentok pada angka 5 persen. Oleh sebab itu, ia meminta kepada seluruh pimpinan industri perbankan untuk optimis berkontribusi dalam sektor perbankan. Karena peran industri tersebut sangat sentral dan menjadi “nyawanya” ekonomi suatu negara.
“Pertumbuhan investasi kita masih mengecewakan, sebab belum mencapai diats 5%. Triwulan satu bahkan lebih rendah lagi. Artinya yang bisa menjadi faktor percepatan pertumbuhan ekonomi Indonesia adalah investasi namun belum optimal,” terangnya. (sabil/muf)
Sumber : http//.pcnukendal.com